PkM Kolaborasi ke 3 LPPM UPI Y.A.I


Hari ini, LPPM Universitas Persada Indonesia Y.A.I mengadakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) Kolaborasi ke 3, dengan melibatkan lebih 100 peserta yang berasal dari 45 Perguruan Tinggi. PkM Kolaborasi ini diadakan di Desa Margaluyu Bandung selama 2 hari (1 – 2 Maret 2024).

Pelepasan peserta PkM Kolaborasi dilakukan oleh Wakil Rektor II dan IV Universitas Persada Indonesia Y.A.I di halaman Kampus Universitas Persada Indonesia Y.A.I Pada jam 8.00 WIB, dengan menggunakan 2 bus dan sebuah mobil minibus, para peserta meninggalkan kampus Universitas Persada Indonesia Y.A.I menuju Desa Margaluyu.

Semoga kegiatan PkM Kolaborasi ke 3 ini dapat berjalan dengan lancar, dan memberikan manfaat kepada Masyarakat di desa Margaluyu.


by : Agus Suwartane

Komentar