Bimbingan Teknis Program Praktisi Mengajar Angkatan 4


Hari ini, team Program Praktisi Mengajar Kemendikbudristek RI mengadakan webinar bagi para dosen dan perguruan tinggi yang akan bergabung dalam program Praktisi Mengajar Angkatan 4 tahun 2024. Webinar yang dilakukan secara daring, merupakan kegiatan bimbingan teknis pembuatan mata kuliah bagi perguruan tinggi. Kegiatan ini dimulai jam 09.00 WIB dan berakhir pada jam 11.00 WIB, diikuti oleh perguruan tinggi dan dosen dari seluruh Indonesia. Universitas Persada Indonesia Y.A.I sebagai sebuah perguruan tinggi, juga mengikuti kegiatan bimtek ini. 
 Universitas Persada Indonesia Y.A.I telah beberapa kali mengikuti dan melaksanakan program Praktisi Mengajar di beberapa program studinya. 

Pada kegiatan bimbingan teknis ini, team Program Praktisi Mengajar memberikan arahan dan penjelasan mengenai prosedur penyusunan mata kuliah, membuat kelas, mencari dan mengajak kolaborasi praktisi. Team Program Praktisi Mengajar juga memberikan penjelasan tata cara melakukan pendaftaran pada Program Praktisi Mengajar Angkatan 4.

Program Praktisi Mengajar merupakan sebuah program yang dilakukan oleh Kemendikbudristek untuk memberikan kesempatan perguruan tinggi berkolaborasi dengan praktisi dunia industri. Praktisi dapat memberikan pengetahuan praktek dunia industri kepada mahasiswa, selaras dengan materi mata kuliah yang didapatkan oleh mahasiswa di perguruan tinggi. Program Praktisi Mengajar Angkatan 4 akan dimulai pada semester Genap 2023/2024 yang akan datang.

Semoga kolaborasi dosen dan praktisi dalam Program Praktisi Mengajar Angkatan 4 tahun 2024, dapat memberikan manfaat yang lebih besar bagi para mahasiswa di seluruh Indonesia. Mahasiswa akan mendapatkan ilmu yang selaras antara teori yang diberikan dosen dan praktek yang disampaikan oleh praktisi. 


by : Agus Suwartane

Komentar